Banjir Luapan Sungai Sumberurip Dusun Banyuurip


 2021-03-23 |  pusdalops

Nganjuk, BPBD – Puluhan rumah warga Dusun Banyuurip, Desa Rejoso, Kecamatan Rejoso, Kabupaten Nganjuk pada Selasa malam (23/3/2021) terdampak banjir luapan sungai Sumberurip. Air mulai naik sejak Selasa malam pukul 18.30 WIB hingga meluap ke pemukiman penduduk yang sebelumnya hujan deras mulai mengguyur wilayah Kecamatan Rejoso pukul 17.00 hingga 19.00 WIB, sehingga menyebabkan debit air pada sungai Sumberurip terus mengalami kenaikan. Air yang meluap hingga menggenangi pemukiman warga dan jalan mencapai tinggi muka air mulai dari 20 cm hingga 50 cm.

Akibat dari luapan air sungai Sumberurip, BPBD mencatat terdapat 28 Kepala Keluarga (KK) yang terdampak luapan air, dengan rincian bahwa terdapat 9 KK yang terdampak air masuk ke dalam rumah. Dari 9 KK tersebut, 4 KK berada di RT 02 RW 03 Dusun Banyuurip Desa Rejoso Kecamatan Rejoso dengan ketinggian air ±40 cm di dalam rumah, sedangkan 5 KK berada di RT 01 RW 03 Dusun Banyuurip Desa Rejoso Kecamatan Rejoso dengan ketinggian air ±40 cm di dalam rumah.

Selain itu, hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Rejoso menyebabkan tanggul sungai yang bersebelahan dengan jalan desa mengalami ambles dengan panjang 14 m dan lebar 3 m yang berlokasi di RT 02 RW 03 Dusun Banyuurip Desa Rejoso Kecamatan Rejoso. Meskipun hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Rejoso menyebabkan air meluap hingga ke pemukiman dan menyebabkan tanggul ambles, tetapi tidak menyebabkan timbulnya korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Tinggi muka air mulai mengalami penurunan pada pukul 19.30 WIB, sehingga air yang menggenangi rumah warga dan jalan raya dapat surut dan warga sudah bisa melanjutkan aktivitasnya. (tan)